TIMNAS U-20 INDONESIA: Ini Strategi Kunci Coach Indra Sjafri Bisa Menang Besar Atas Maladewa
- pssi.org
Jakarta, WISATA – Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri membuka laga perdana Timnas di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dengan menaklukan Maladewa.
Sempat buntu dalam mencetak gol di babak pertama, Timnas U-20 Indonesia menang telak dengan skor 4-0 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024) malam.
Empat gol dilesakkan oleh Aditya Warman, Figo Dennis, Toni Firmansyah dan Jens Raven.
Indra Sjafri pun mengungkapkan kunci kemenangan atas Maladewa ini.
"Ini kan pertandingan pertama, jadi di babak pertama finishing kurang bagus, tapi apa yang kita rencanakan berjalan dengan baik, chemistry pemain, bola mengalir cepat dan finishing kurang," kata Indra Sjafri usai laga.
Gagal mencetak gol di babak pertama, Indra Sjafri kemudian melakukan rotasi agar menang di laga pembuka ini.