UGM: kembali Masuk dalam Pemeringkatan THE WUR 2025

Universitas Gadjah Mada (UGM)
Sumber :
  • ugm.ac.id

Yogyakarta, WISATA – Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali masuk dalam daftar pemeringkatan universitas terbaik di dunia oleh Times Higher Education (THE).

Times Higher Education (THE) baru saja mengumumkan hasil peringkat World University Ranking (WUR) 2025.

Dari hasil pemeringkatan dari 2.092 universitas di 115 negara, UGM menduduki peringkat kedua di Indonesia setelah Universitas Indonesia (UI), dan posisi ke-12 di Asia Tenggara.

Di tingkat internasional, UGM berada di posisi 1201-1500 dunia.

Sementara itu di peringkat 800 hingga 1.500 dunia, ada tujuh perguruan tinggi di Indonesia yang berhasil masuk di kategori tersebut.

Selain UGM dan UI, ada Universitas Airlangga, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Binus University, Universitas Sebelas Maret dan Institut Teknologi Bandung.

Gedung Pusat UGM

Photo :
  • ugm.ac.id
Pemeringkatan yang dilakukan THE WUR, menggunakan beberapa indikator penilaian utama, yaitu Teaching (29,50%), Research Environment (29%), Research Quality (30%), Industry Income (4%), dan International Outlook (7,5%).

Rektor UGM ,