INFO FILM: Ini Daftar Film di TV hari ini, Kamis, 28 Desember 2023

Koi Mil Gaya (2003)
Sumber :
  • FB: MOVIEBOXX

Jakarta, WISATA – Sejumlah film bioskop produksi manca negara dan dalam negeri akan mewarnai tayangan program televisi sepanjang hari Kamis, 28 Desember 2023. Selamat menikmati...

Berikut, jadwal selengkapnya:
    
1. Antv pukul 10.30 WIB: Koi Mil Gaya (2003)

Koi Mil Gaya (2003)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Koi... Mil Gaya (Aku... Menemukan Seseorang - red.) adalah sebuah film fiksi berbahasa Hindi India tahun 2003, yang disutradarai oleh Rakesh Roshan. Film tersebut menampilkan Hrithik Roshan sebagai Rohit, seorang laki-laki dengan kecacatan perkembangan yang melakukan kontak dengan alien setelah memain-mainkan komputer ayahnya. Koi... Mil Gaya dirilis pada 8 Agustus 2003.
 
2. Trans7 pukul 11.15 WIB: Rudy Habibie (2016)

Rudy Habibie (2016)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Rudy Habibie (dikenal pula sebagai Habibie & Ainun 2 - red.) merupakan sebuah film drama biografi Indonesia tahun 2016, yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Film ini merupakan prekuel dari Habibie & Ainun – yang diangkat dari novel semi biografi Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner karya Gina S. Noer, serta dibintangi oleh Reza Rahadian, Chelsea Islan, Indah Permatasari, Boris Bokir, Ernest Prakasa, dan Pandji Pragiwaksono.

Lokasi syuting di 6 kota dan 2 negara, yaitu di Parepare (Sulawesi Selatan), Klaten, Yogyakarta, dan Jakarta (Indonesia), serta di Görlitz dan Aachen (Jerman).
Film prekuel ini, menceritakan sosok Rudy (B.J. Habibie muda) sewaktu menetap di Parepare dan Makassar, pulang kampung ke tanah leluhur di Gorontalo, sewaktu di Bandung hingga semasa kuliah di Jerman, dimaan ia bertemu dengan Ilona Ianovska (Chelsea Islan), gadis asal Polandia yang sempat ia cintai semasa kuliahnya, jauh sebelum akhirnya menikah dengan Ainun pada saat Habibie sudah menyelesaikan kuliahnya dan kembali ke Indonesia.

Ada pula bumbu kisah cinta segitiga yang melibatkan gadis ningrat asal Solo, bernama Ayu (Indah Permatasari). Tantangan juga datang bagi Rudy untuk menjawab panggilan negara yang baru merdeka dan membutuhkan sosok muda jenius, kreatif, dan pantang menyerah seperti dirinya.

3. Trans7 pukul 13.00 WIB: Pencet Sana Pencet Sini (1994)

Pencet Sana Pencet Sini (1994)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Pencet Sana Pencet Sini adalah film drama komedi Indonesia yang dirilis 2 Maret 1995, disutradarai oleh Arizal dan dibintangi Warkop DKI, Sally Marcellina, dan Taffana Dewi.

Film ini berkisah ketika Dono (Wahjoe Sardono), Indro (Indrodjojo Kusumo) dan Kasino (Kasino Hadiwibowo) sangat ingin mempunyai mobil, tetapi mereka tidak mempunyai uang. Maka kedatangan paman Dono, Dewo Sastro (Tisna S. Brata), dimanfaatkan untuk meminta mobil. Sayang Dewo Sastro sangat pelit, permintaan Dono tidak dikabulkan. Mereka tidak kehabisan akal. Dengan bantuan teman-temannya, diaturlah sandiwara penculikan Dono oleh penjahat sungguhan, Mata Satu (S. Parya) yang kebetulan kenalannya Indro.

Penjahat meminta tebusan pada Dewo Sastro yang jumlahnya cukup untuk membeli mobil. Tapi oleh Mata Satu, tebusan yang diminta jauh lebih besar dari yang disepakati semula. Dono bahkan diculik sungguhan dan benar-benar akan dibunuh, bila permintaannya tidak dikabulkan. Namun Dewo Sastro tetap tak mau menebus Dono. Terpaksa Kasino, Indro dan para teman wanitanya berusaha menyelamatkan Dono.

4. GTV pukul 15.30 WIB: Doraemon, Nobita Dan 3 Pendekar Fantasi (Animasi)

Doraemon, Nobita Dan 3 Pendekar Fantasi (Animasi)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

5. Antv pukul 20.30 WIB: Jodoh Boleh Diatur (1988)

Jodoh Boleh Diatur (1988)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Jodoh Boleh Diatur adalah film komedi Indonesia yang dirilis 15 Desember 1988, disutradarai oleh Ami Prijono dan dibintangi antara lain oleh Warkop DKI, Ira Wibowo dan Nia Zulkarnaen.

Dono, Kasino, Indro mencari pacar lewat biro jodoh. Persoalan timbul karena pasangan mereka yang direkomendasikan kepala biro jodoh (Ira Wibowo) itu. Indro kecewa karena pasangannya ternyata sedang meneliti tentang kesetiaan pria untuk skripsinya. Dono nyaris dipecat gara-gara kebanyakan memakai telpon untuk pacaran, sedang pasangan Kasino ternyata penipu. Calon Dono, Rita (Raja Ema) tiba-tiba menghilang dan lewat kakeknya (Panji Anom) menitipkan bayi pada Dono. Ternyata Rita menghindar dari suaminya yang datang mencari dan ingin mengajak rujuk. Rita pergi, karena tak mau dimadu.

6. GTV pukul 20.30 WIB: Monty Python (2020)

Monty Python (2020)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Monty Python 2 adalah film horor Tiongkok tahun 2020, tentang seekor ular raksasa dan 100-an ular berukuran normal yang menyerang tamu yang menginap di sebuah hotel mewah.

Film ini hanya merupakan sekuel dari Monty Python (alias Monster Python, 2018) dan seperti fitur makhluk aslinya, film ini tidak ada hubungannya dengan tim komedi Inggris dengan nama yang sama.

7. MOJI pukul 21.00 WIB: Jules Verne’s Mysterious Island (2010)

Jules Verne’s Mysterious Island (2010)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Jules Verne’s Mysterious Island atau Pulau Misterius Jules Verne, adalah sebuah film petualangan tahun 2012 yang disutradarai oleh Mark Sheppard, berdasarkan novel Jules Verne tahun 1875 dengan judul yang sama. Film ini bercerita tentang peristiwa selama perang saudara di Amerika, lima tawanan perang di Utara melarikan diri dengan membajak balon gas. Melayang sepanjang malam, mereka terbangun dan menemukan diri mereka terdampar di pulau terpencil, tapi mereka tidak sendirian.

8. TransTV pukul 21.00 WIB: Geostorm (201

Geostorm (2017)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film ini berkisah ketika perubahan iklim yang dahsyat membahayakan kelangsungan hidup bumi, pemerintah dunia bersatu dan menciptakan Program The Dutchman: sebuah satelit bersih di seluruh dunia, mengelilingi planet ini, yang dipersenjatai dengan teknologi geoengineering yang dirancang untuk mencegah bencana alam. Setelah berhasil melindungi planet ini selama dua tahun, sesuatu mulai terjadi. Dua saudara laki-laki yang terasing ditugaskan untuk menyelesaikan kerusakan program, sebelum Geostorm di seluruh dunia dapat menelan planet ini.

9. GTV pukul 22.00 WIB: The 400 Bravers (2018)

The 400 Bravers (2018)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film The 400 Bravers merupakan film asal Thailand yang disutradarai oleh Jet Niphat Sa-Shing dan naskahnya ditulis oleh Payap Khamphan. Film bergenre laga histori ini, tayang perdana pada Juni 2018.

The 400 Bravers menceritakan kisah perjuangan pada masa pemerintahan Raja Ekkatat, 5 tahun sebelum kekalahan kedua Ayutthaya. Ketika itu, Alaungpaya (Raja Angwa, Burma) mengirimkan 20.000 pasukan tentara untuk melakukan penyerangan terhadap kota Ta Nao Sri dan Ma Rid. Ta Nao Sri dan Ma Rid merupakan beberapa titik penting kerajaan Ayutthaya yang menjadi kota pelabuhan. Mengetahui Alaungpaya melakukan invasi ke dua kota tersebut, Raja Ayutthaya pun tidak tinggal diam.

10. Indosiar pukul 22.30 WIB: Tai Chi Zero (2012)

Tai Chi Zero (2012)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Tai Chi Zero adalah film aksi bela diri Tiongkok tahun 2012, yang disutradarai oleh Stephen Fung dan dibintangi Jayden Yuan, Angelababy, Tony Leung Ka-fai, dan Eddie Peng. Film ini berlatar tahun 1890 dan menceritakan tentang Yang Luchan (Yuan), seorang anak muda yang lahir dengan tanduk di kepalanya. Dia dibesarkan oleh ibunya, Yu Niang (Zhang Ziyi), di sebuah desa terpencil.

Suatu hari, desa tersebut diserang oleh sekelompok bandit. Yang Luchan berhasil mengalahkan bandit-bandit tersebut, tetapi dia terluka parah. Dia kemudian dibawa ke Desa Chen, sebuah desa yang terkenal dengan seni bela diri Tai Chi-nya.
Di Desa Chen, Yang Luchan bertemu dengan Chen Changxing (Leung Ka-fai), seorang master Tai Chi yang legendaris. Chen Changxing setuju untuk mengajari Yang Luchan Tai Chi, tetapi dia mengatakan bahwa Yang Luchan tidak akan pernah bisa menjadi master sejati jika dia tidak bisa menghilangkan tanduknya. Yang Luchan kemudian memulai perjalanannya untuk menghilangkan tanduknya. Dia belajar Tai Chi dari Chen Changxing dan juga dari para master Tai Chi lainnya.

11. Antv pukul 22.30 WIB: Body Jumper (2001)

Body Jumper (2001)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film ini berkisah dimana pada tahun 2000-, Pop, hantu Thailand yang haus darah, menghantui Sam Kotr, sebuah desa kecil di Provinsi Roi Et. Satu demi satu, para lelaki di desa itu menjadi korban nafsu makannya yang tak pernah terpuaskan. Keheningan yang mencekam menyelimuti desa yang dilanda ketakutan karena tidak ada seorang pun yang berani meninggalkan rumah mereka pada larut malam. Bersatu, penduduk desa membawa pengusir setan untuk menghilangkan kemarahan Pob. Saat tahun ajaran baru dimulai, sebuah klub siswa secara sukarela membantu proyek pembangunan pedesaan di provinsi Roi Et. Setibanya di Sam Kotr, mereka dikejutkan oleh rasa tidak nyaman yang berasal dari keheningan yang mencekam.

Mereka menghabiskan hari-harinya dengan bekerja di desa dan bersantai di air terjun ketika malam tiba. Tanpa sepengetahuan mereka, rasa lapar Pop telah memuncak. Dia merasuki seorang gadis bernama Ger dan melakukan perjalanan kembali ke Bangkok bersama siswa lainnya.

Untuk sesaat, dia terpesona dan asyik dengan terangnya cahaya Bangkok. Namun tak lama kemudian dia mencari korban baru. Ger menggunakan daya tarik seksnya untuk merayu pria demi pria.

12. Trans7 pukul 22.45 WIB: Pengabdi Setan (2017)

Pengabdi Setan (2017)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Pengabdi Setan merupakan film horor Indonesia tahun 2017 yang disutradarai oleh Joko Anwar. Dirilis pada 28 September 2017, film ini adalah merupakan pengulangan dari film lama berjudul sama pada tahun 1980 silam. Film ini telah ditonton oleh 4.206.103 penonton di bioskop, menjadikannya film Indonesia terlaris pada tahun 2017. Film ini juga ditayangkan di beberapa negara lain seperti Malaysia, Singapura, dan Amerika Serikat. Film ini berada di urutan kedua film horor Indonesia terlaris sepanjang masa.

Pada ajang Festival Film Indonesia 2017, film ini mendapatkan 13 nominasi, dan berhasil memenangkan 7 di antaranya. Pengabdi Setan berkisah pada tahun 1981, Rini (Tara Basro) tinggal di pinggiran kota Jakarta di sebuah rumah tua milik neneknya, Rahma Saidah (Elly D. Luthan), bersama ibunya, Mawarni Suwono (Ayu Laksmi), bapaknya/Bahri Suwono (Bront Palarae), dan ketiga adik laki-lakinya, Tony (Endy Arfian), Bondi (Nasar Anuz), dan Ian (Muhammad Adhiyat). Kisah dibuka dengan masalah finansial keluarga mereka yang kehabisan uang untuk biaya pengobatan sakit sang ibu. Penyakit yang begitu parah membuat Mawarni tak mampu menggerakkan tubuhnya dan hanya berbaring di tempat tidur. Untuk memanggil dan meminta bantuan, Mawarni harus membunyikan lonceng.

13. TransTV pukul 23.00 WIB: P Storm (2019)

P Storm (2019)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film P Storm adalah sebuah film laga seru produksi Hong Kong tahun 2019, garapan David Lam dan menampilkan Louis Koo, Kevin Cheng, Raymond Lam, Gordon Lam dan Chrissie Chau. Sebagai sekuel dari film tahun 2018, L Storm, film tersebut dirilis pada 4 April 2019.

P Storm mengisahkan tentang dunia gelap kejahatan di Hong Kong, di mana korupsi dan kejahatan bertemu dalam sebuah perjuangan untuk mencari kebenaran. Dalam film ini, karakter utama, William Luk (diperankan oleh Louis Koo), seorang penyidik anti-korupsi yang berdedikasi, terlibat dalam kasus yang penuh teka-teki.

Kisah dimulai ketika Luk menyelidiki seorang bos kejahatan terkenal, ‘Burning King’ (diperankan oleh Raymond Lam), yang dicurigai terlibat dalam berbagai kegiatan ilegal.

14. RCTI pukul 23.45 WIB: Terminator Genesys (2015)

Terminator Genesys (2015)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Terminator Genisys adalah film fiksi ilmiah petualangan Amerika Serikat tahun 2015 yang disutradarai oleh Alan Taylor dan skenarionya ditulis oleh Laeta Kalogridis dan Patrick Lussier. Film ini merupakan film reboot dari film pertama sebelumnya, The Terminator, dan dibintangi oleh Arnold Schwarzenegger, Emilia Clarke, Jason Clarke, Jai Courtney, Lee Byung-hun, J. K. Simmons, Matt Smith, Dayo Okeniyi, Courtney B. Vance dan Sandrine Holt. Film ini dirilis tanggal 1 Juli 2015 di seluruh bioskop dunia oleh distributor Paramount Pictures.

15. Antv pukul 00.30 WIB: Susuk Pocong (2009)

Susuk Pocong (2009)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film Susuk Pocong adalah film horor komedi romantis Indonesia yang dirilis pada 2009 yang disutradarai oleh Findo Purwono dan Saptadjie. Film ini dibintangi antara lain oleh Andi Soraya, Restu Sinaga, Debby Ayu, Angeliq, Andre Taulany, Deswita Maharani, Yadi Sembako, Yana Zein, Melina Zafar.

Cerita dimulai ketika Asti (Andi Soraya) mempunyai seorang suami bernama Rako (Restu Sinaga). Dibelakangnya, Rako ternyata telah menikah lagi dengan seorang penyanyi klub bernama Donna (Angeliq). Di hari ulang tahunn perkawinan Asti dan Rako, Rako yang baru sampai di apartemen Donna, menyaksikan Donna terjun dari kamarnya ke lantai bawah, merusak sebuah mobil. Keadaan Donnapun menjadi kritis sebelum akhirnya meninggal disaksikan Rako. Sementara itu, Asti yang depresi karena Rako tidak mempedulikannya, curhat kepada sahabatnya, Gita. Gita menyarankan Asti untuk memasang susuk ditubuhnya seperti yang dilakukan Donna.
 
16. Indosiar pukul 01.00WIB: God Of Gamblers Part III:Back To Shanghai (1991)

God Of Gamblers Part III:Back To Shanghai (1991)

Photo :
  • FB: MOVIEBOXX

Film God of Gamblers III: Back to Shanghai yang dirilis pada 1991 merupakan sekuel dari film God of Gamblers II (1990). Film komedi ini dibintangi oleh Stephen Chow, Ng Man-tat, Gong Li, dan Sandra Ng.

Kisahnya bermula ketika murid Dewa Judi, Chow Sing Cho, yang dikenal sebagai Malaikat Judi dan pamannya diserang, oleh sekelompok orang dengan kekuatan telekinetik pada 1991. Akibat serangan tersebut, ia dan pamannya terlempar kembali ke Shanghai pada tahun 1937. Tahun 1937 merupakan tahun penting dalam sejarah keluarga Chow Sing Cho, di sana ia bertemu dengan kakeknya yang sangat mirip dengan pamannya. Kakeknya bernama Chow Tai-fook, seorang penjual roti yang sering patah hati.

Demikian informasi sejumlah film bioskop yang akan diputar di televisi hari ini, semoga bisa menjadi hiburan bagi Anda, di sela rutinitas setiap hari.

Jadwal dan judul film dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

(Sumber: FB:MOVIEBOXX/berbagai sumber)