LUMAJANG: Jalur Penghubung Pasirian dan Tempursari Putus, Pemkab akan Bangun Jalan di Balik Bukit

Jalan Penghubung Pasirian dan Tempursari Terputus
Sumber :
  • portalberita.lumajangkab.go.id

Lumajanga, WISATA – Penjabat (Pj) Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, pada hari Minggu (22/9/2024) melihat langsung jalur penghubung antara Kecamatan Pasirian dan Kecamatan Tempursari di tepi pantai Kali Gede yang terputus akibat diterjang ombak.

Jalur yang terputus beberapa waktu lalu itu, menyebabkan warga kesulitan untuk melintasi jalur tersebut.

Meski ada beberapa warga yang memaksa menggunakan sepeda motor, namun harus tetap melintas lewat jalur alternatif.

Saat berada di lokasi, Indah Wahyuni menyatakan, terkait rencana pembangunan jalan penghubung yang terputus tersebut, nantinya akan dikaji terlebih dahulu, karena kondisi ombak laut yang semakin naik.

"Kemungkinan jalan akan dibangun di balik bukit, namun masih butuh kajian terlebih dahulu, agar pembangunan jalan nantinya bisa sesuai dan bertahan lama," ujarnya.

Indah menambahkan, saat ini terdapat jalan alternatif yang hanya bisa dilalui kendaraan roda dua, tetapi jalan tersebut masih perlu perbaikan agar warga yang melintas lebih terjaga keamanannya.

"Sebelumnya warga sudah membuat jalan alternatif memakai swadaya, namun jalan ini nantinya akan kami koreksi dan akan dibangun jalan rabat oleh pemerintah melalu Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR), sehingga akses khusus roda dua untuk masyarakat akan tetap ada," pungkasnya.

(Sumber: portalberita.lumajangkab.go.id)